Selasa, 18 Juni 2024

Mengganti Keyboard Lenovo ThinkPad X240: Siap-siap Melatih Kesabaran!

Mengganti Keyboard Lenovo ThinkPad X240 — Kerusakan keyboard merupakan masalah yang lazim ditemui di perangkat laptop. Banyak faktor yang menyebabkan rusaknya keyboard, seperti ketumpahan benda cair, keyboard kemasukan debu, dan faktor usia yang menyebabkan beberapa komponen di dalam keyboard menjadi defect. Meskipun terdengar sepele, rusaknya keyboard di laptop kesayangan kita akan cukup mengganggu workflow penggunaan laptop sehari-hari. Bagaimana tidak, akan menjengkelkan sekali disaat ingin mengetik sebuah kata, eh ternyata salah satu huruf tidak bisa dipencet.

Termasuk laptop Lenovo ThinkPad X240 yang tak dapat dihindari terkena penyakit rusak keyboard. Ya, kalau pembaca ingat tulisanku tentang Review Lenovo ThinkPad X240 seri Core i3, sudah dua kali mengalami kerusakan keyboard. Kok ringkih banget keyboard-nya X240? Entahlah, namanya juga barang seken, belum lagi cara pemakaian emak-emak, yang you know lah agak kurang memperhatikan kondisi laptop yang dipakainya hehehe... Tapi yang jelas, aku yakin banget penyebab rusaknya keyboard yang kedua kali ini disebabkan sparepart yang aku beli bukanlah barang orisinal. Maklumlah, iming-iming barang baru dan murah, eh ternyata kualitasnya apa adanya.


Sudah basa-basinya, mari kita simak bagaimana pengalaman mengganti keyboard di laptop Lenovo ThinkPad X240. Psst, yang pasti siap-siap melatih kesabaran!

Mengganti Keyboard Lenovo ThinkPad X240

Jika berniat mengganti sendiri keyboard Lenovo ThinkPad X240, siap-siap akan melatih kesabaran kita. Bagaimana tidak, laptop harus dibongkar total. Ya, Anda tidak salah baca, keyboard yang terletak di dalam body laptop, sistem bukaan casing yang terletak di bagian bawah, dan posisi keyboard yang berada di balik mainboard, mau tidak mau mainboard laptop tersebut harus kita bongkar. Belum lagi engsel layar turut menjadi pengunci keyboard, sehingga layar pun mesti dilepas pula. Berbeda dengan seri lawasnya, yaitu X230 dan X220, yang mana letak keyboard tidak berada di dalam body laptop sehingga proses penggantian keyboard sangat mudah sekali. Cukup buka dua baut dari bawah, cungkil keyboard-nya, dan sparepart keyboard pun sudah terlepas. Oleh sebab itu, pastikan Anda sudah yakin banget mampu membongkar total jeroan laptopnya sebelum berniat mengganti sendiri keyboard Lenovo ThinkPad X240 yang rusak. Tidak hanya itu, laptop yang sudah terbongkar tadi mesti disusun lagi seperti sedia kala. Jika dirasa ragu, ada baiknya serahkan ke teknisi yang lebih berpengalaman.

Sebelum (Japan Layout, Non-Backlight) vs Sesudah (UK Layout, Backlight)

Persiapan Sebelum Mengganti Keyboard Lenovo ThinkPad X240

Sebelum melakukan penggantian keyboard, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan terlebih dahulu. Apa sajakah itu?

  1. Sparepart Keyboard Pengganti

    Hal yang paling utama sebelum mengganti keyboard laptop yang rusak ialah menyiapkan sparepart penggantinya terlebih dahulu. Baik keyboard backlight maupun non-backlight, keduanya bisa dipasangkan ke laptop tersebut. Untuk list FRU yang lebih lengkap, bisa Anda cari lebih lengkap di situs Lenovo PC Support dengan memasukkan Serial Number ThinkPad X240 kita yang tertera di bagian bawah laptop.

    Sebagai referensi, Lenovo ThinkPad X240 kompatibel dengan keyboard miliknya X250, X260 X270 dan X230s. Paling tidak Anda tak perlu terpaku mesti pakai sparepart miliknya X240. Misalkan ketemu keyboard cabutan bekas laptop yang kompatibel tersebut, tentu saja dapat dipasangkan ke ThinkPad X240.

  2. Obeng (+) Kecil

    Beruntung sekali X240 ini tidak menggunakan baut yang aneh-aneh. Semuanya menggunakan baut kecil yang berkepala plus (+). Cukup dengan satu obeng kecil khusus membongkar laptop, you good to go. Hanya saja, beberapa baut memiliki panjang yang berbeda-beda dengan jumlah yang tak sedikit, sehingga perlu kehati-hatian jangan sampai ada yang tertukar ataupun hilang.

  3. Kesabaran dan Ketelitian

    Yaps, ini termasuk penting juga. Membongkar total laptop memerlukan kesabaran dan ketelitian yang ekstra. Luangkan waktu at least satu jam untuk melakukan servis ini. Urutan pemasangan, baut-baut dan komponen perlu Anda cermati secara mendalam jangan sampai ada komponen yang terlewat belum terpasang. Rasanya pasti dongkol sekali jika laptop sudah tersusun dengan rapi, eh ternyata ada kabel yang belum terpasang ke mainboard, sehingga mau tak mau dibongkar lagi. Siapkan kopi juga biar kerjanya makin semangat 😜.

Langkah-langkah Mengganti Keyboard Lenovo ThinkPad X240

Dikarenakan proses penggantian keyboard Laptop Lenovo ThinkPad X240 mengharuskan membongkar seluruh ini jeroannya, ada baiknya Anda mengikuti langkah-langkah penyervisan yang tertera di Hardware Manual Maintenance Lenovo ThinkPad X240 yang bisa Anda peroleh dari situs resmi Lenovo.

Secara garis besar, langkah-langkah penggantian keyboard Lenovo ThinkPad X240 dapat dirangkum sebagai berikut.

  1. Lepaskan terlebih dahulu baterai eksternal.
  2. Buka cover bawah laptop.
  3. Jika terpasang baterai internal, lepaskan juga baterai internal.
  4. Cabut kabel yang terhubung ke baterai CMOS (berwarna kuning).
  5. Lepaskan braket hard disk/SSD 2.5" beserta kabel yang terhubung ke mainboard.
  6. Lepaskan modul WLAN/WIFI beserta kabel antenanya.
  7. Cabut kabel touchpad, keyboard, fingerprint (jika ada), yang terhubung ke mainboard.
  8. Lepaskan speaker yang terpasang di mainboard, lepaskan juga kabel yang terhubung ke mainboard.
  9. Cabut kabel kipas pendingin processor. Heatpipe dan kipas tak perlu dilepaskan dari mainboard.
  10. Cabut kabel port charger, kabel modul tombol power, LCD & webcam yang masih terhubung ke mainboard.
  11. Lepaskan baut-baut yang mengunci mainboard, jika baut sudah terlepas, angkat mainboard secara perlahan.
  12. Lepaskan baut yang menahan engsel layar. Jika engsel sudah terlepas, angkat seluruh bagian atas laptop sehingga menyisakan bagian bawahnya saja.
  13. Lepaskan port charger beserta braketnya.
  14. Lepaskan braket plastik berwarna putih yang menahan keyboard.
  15. Lepaskan baut-baut yang menahan keyboard (berjumlah enam baut), jika sudah terlepas angkat keyboard secara perlahan.
  16. Jika keyboard lama sudah terlepas, tinggal pasangkan keyboard baru ke laptop.
  17. Pasang dan susun kembali seluruh sparepart yang telah kita lepaskan tadi dengan mengikuti langkah ini dengan urutan terbalik.

Kurang lebih begitulah langkah-langkah mengganti keyboard Lenovo ThinkPad X240. Lumayan rumit bukan? Selain proses pembongkarannya yang lumayan rumit, memasangkannya lagi pun sama rumitnya. Disaat melakukan pembongkaran, ada baiknya Anda mengingat seluruh baut-baut yang telah kita lepaskan tadi dikarenakan jumlah baut yang cukup banyak dengan ukuran yang berbeda-beda.

Lenovo ThinkPad X240 yang sudah fully disassembled hanya demi mengganti keyboard

Tak hanya baut, kabel-kabel internal laptop pun perlu diperhatikan juga dengan cermat. Hal ini disebabkan karena disaat akan melakukan pemasangan, kita mesti meletakan kembali kabel-kabelnya dengan urutan seperti sedia kala. Kabel-kabel yang berantakan menyebabkan komponen tak dapat dipasang secara sempurna, atau bahkan yang lebih parahnya dapat menyebabkan salah satu fungsi laptop tak dapat bekerja dengan benar.

Backlight vs Non Backlight, Pilih yang Mana?

Baik keyboard backlight maupun non backlight keduanya bisa dipasangkan ke ThinkPad X240. Misalkan awalnya laptop kita menggunakan keyboard non backlight, kita tak perlu cemas masalah kompatibilitas  jika ingin memasangkannya dengan keyboard backlight. Semuanya tinggal plug and play, dan laptop otomatis bakal mendeteksi keyboard backlight yang baru saja dipasang. Jika Anda berencana meng-upgrade laptopnya menjadi backlight, ya silahkan saja, asalkan sparepart yang dibeli tepat.

Ciri-ciri keyboard yang dilengkapi backlight ialah adanya lambang lampu di tombol spasi. Untuk mengaktifkan backlight cukup menekan tombol Fn + Spasi. Backlight keyboard ThinkPad X240 ini tersedia tiga mode, yaitu mode off, mode redup, dan terang. Ya, lumayanlah bikin laptop tambah ganteng usai dipasangkan keyboard backlight.

Upgrade keyboard ke backlight dapat mendongkrak tingkat kegantengan laptop

Tips Memilih Sparepart Keyboard: Bekas Cabutan atau Baru tapi KW?

Tantangan terbesar memiliki laptop lawas adalah mencari sparepart pengganti jika terjadi kerusakan pada laptop. Memang boleh jadi kita kepingin dapat sparepart yang baru dan orisinil. Hanya saja, tak semua pabrikan rela memproduksi sparepart laptop yang umurnya telah bertahun-tahun tersebut. Kalau pun ada barang baru asli pabrikan, biasanya berstatus new old stock, atau barang simpanan gudang/toko yang telah lama belum laku-laku

Termasuk Mengganti Keyboard Lenovo ThinkPad X240. Disaat mencari "keyboard ThinkPad X240" di marketplace bakal muncul hasil pencariannya dengan berbagai rentang harga. Mayoritas penjualnya mengaku barang yang dijualnya itu barang baru, asli orisinil buka bungkus, atau dengan embel-embel OEM dengan harga yang sangat miring. Jangan salah, embel-embel brand new OEM seperti itu sebenarnya barang KW!

Emang apa sih dampaknya ke laptop kita jika menggunakan keyboard KW? Bukankah memudahkan konsumen bisa mendapatkan sparepart baru dengan harga yang murah? Memang sekilas sparepart Baru tapi KW kelihatannya sama saja seperti yang asli. Namun perlu diingat, kualitas barangnya sangat buruk sekali! Typing experience-nya yang buruk sekali, tuts keyboard terasa nggak kokoh, belum lagi Trackpoint yang bisa dibilang completely unusable. Yang paling parah, umurnya pun nggak pertahan lama. Ya, siap-siap saja usai pemakaian beberapa bulan keyboard-nya bakal rusak lagi.

Lantas bagaimana solusi terbaiknya? Menurutku, solusi terbaik mencari keyboard pengganti buat laptop kita yang rusak adalah dengan menggunakan keyboard bekas cabutan dari laptop lain yang sejenis. Ya, tak sedikit pemilik laptop menjual laptopnya secara eceran. Bisa jadi laptopnya mengalami kerusakan mainboard, tetapi keyboard-nya masih bagus, atau body laptopnya yang sudah antah-berantah rusaknya yang hanya menyisakan keyboard-nya yang masih sangat mulus. Yang pasti, keyboard kondisi bekas cabutan tersebut statusnya pasti orisinil dari pabrikan, karena yaaa literally keyboard-nya diproduksi berbarengan dengan laptopnya.

Lenovo ThinkPad X240 with replaced keyboard using secondhand UK layout

***

Meskipun rusaknya keyboard terdengar sepele, namun proses penggantian di laptop X240 ini tergolong rumit. Perlu kesabaran dan ketelitian yang ekstra agar tidak merusak laptop yang lainnya. Jika dirasa ragu ada baiknya serahkan saja ke teknisi yang sudah biasa membongkar laptop. Baik membongkar maupun menyusun kembali laptopnya cukup melatih kesabaran si user-nya.

Demikianlah tulisanku ini tentang Mengganti Keyboard Lenovo ThinkPad X240. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca semua! 

Posting Komentar

ads
avatar
Admin THE-Mangcoy Online
Welcome to THE-Mangcoy theme